Bukan Komik atau Film, cerita My Life as a Teenage Robot terus berlanjut hingga tamat

Selasa, 8 Agustus 2023, 4:14 - 1 Menit, 29 Detik Membaca

Bukan Komik atau Film, cerita My Life as a Teenage Robot terus berlanjut hingga tamat

KUTUBUKUKARTUN-Pada 1 Agustus l.alu di peringati sebagai 20 tahun pemutaran perdana “My Life as a Teenage Robot”di Nickelodeon, yang dibuat oleh Rob Renzetti, serial ini memiliki 3 musim dan 40 episode, hingga saat ini merupakan salah satu proyek Nickelodeon yang paling diingat dengan salah satu basis penggemar paling setia.

My Life As A Teenage Robot dibuat oleh Rob Renzetti dan tayang perdana pada 1 Agustus 2003. Bertempat di kota fiksi Tremorton, serial ini mengikuti petualangan seorang gadis robot bernama XJ-9, atau Jenny Wakeman, karena dia lebih suka menjadi dipanggil, yang mencoba melakukan tugasnya melindungi Bumi sambil mencoba menjalani kehidupan manusia normal sebagai remaja. MLAATR berjalan selama 62 episode selama tiga musim, memenangkan dua penghargaan Emmy dan mendapatkan nominasi tambahan untuk Program Animasi Luar Biasa. Serial ini diproduksi oleh Frederator Studios bekerja sama dengan Nickelodeon Animation Studios.

Kesuksessan My Life as a Teenage Robot begitu terkenal karena memiliki basis fans yang sangat besar pada nickelodeon masa kejayaannya, Di jepang sendiri My Life as a Teenage Robot begitu populer setara dengan Power Puffgirls punya Cartoon Network bahkan Yoh Yoshinari pencipta Little Witch Academia penggemar dari kartun ini.

Sejak seri ini di akhiri dengan cerita yang menggantung dan tidak jelas karena Nickelodeon memberhentikan acara kartun ini. tidak diketahui apakah nick selaku pemegang lisensi mau bakal meneruskan cerita kartun ini lagi. Rob Renzetti selaku pencipta dari kartun ini mulai meneruskan cerita ini bukan lewat komik atau animasi karena hak karakter ini dipegang nickelodeon, tetapi surat kabar yang illustrasinya bakal di gambar oleh Alex Kirwan. surat kabar ini bisa anda daftar di situsnya http://robrenzetti.com untuk mendapatkan cerita baru. Menurut beliau, sudah saatnya My Life As A Teenage Robot diteruskan sebab usia Xj-9 yang sudah hampir berusia 20 tahun di dunia nyata.

Di Indonesia My Life As A Teenage Robot sempat diputar di stasiun tv indonesia lativi dan Global tv yang kini menjadi gtv

Martini Tini

Martini Tini

Hanya orang yang masih betah sama yang dia buat dan suka

Artikel Terkait